TK Jhonlin Pertiwi Mengikuti Beragam Lomba Pada Peringatan Hari Perdamaian Internasional

Dalam rangka memperingati Hari Perdamaian Internasional TK Jhonlin Pertiwi mengikuti berbagai lomba yang digelar di Gedung PTM Fajar.

Jhonlin Group, Kalimantan Selatan, Batulicin, TK Jhonlin Pertiwi, Hari Perdamaian Internasional, h isam
Memperingati Hari Perdamaian Internasional yang jatuh pada tanggal 21 September 2013. Salah satu Event Organizer di Tanah Bumbu menggelar lomba mewarnai, Fashion show, dance dan Vocal group tingkat Taman Kanak-kanak  se-Tanah Bumbu. Kegiatan ini dilaksanakan pada Minggu 22 September 2013 di Gedung PTM Fajar di dekat Bandara Bersujud Batulicin.

Jhonlin Group, Kalimantan Selatan, Batulicin, TK Jhonlin Pertiwi, Hari Perdamaian Internasional, h isam

Jhonlin Group, Kalimantan Selatan, Batulicin, TK Jhonlin Pertiwi, Hari Perdamaian Internasional, h isam
Pada perlombaan ini TK Jhonlin Pertiwi mengikuti semua kategori lomba yang diadakan oleh panitia pelaksana seperti Vocal group, Fashion show dan Mewarnai. Pada lomba ini lebih dari sepuluh piala beserta piagam berhasil dibawah pulang TK Jhonlin Pertiwi dari berbagai kategori lomba seperti lomba fashion show mulai dari Juara Harapan 3 sampai juara 1, untuk lomba mewarnai kelompok A juara 1, 3 dan Harapan 3 kemudian untuk lomba mewarnai kelompok B juara harapan 3 sementara untuk vokal grup TK Jhonlin Pertiwi memperoleh juara 1.

Jhonlin Group, Kalimantan Selatan, Batulicin, TK Jhonlin Pertiwi, Hari Perdamaian Internasional, h isam
Seperti yang diungkapkan Ketua panitia pelaksana “Kegiatan ini merupakan suatu wadah dimana anak-anak bisa melatih mental serta meningkatkan kreatifitas berkarya dan berkompetisi dalam lomba ini”. Hal senada juga diungkapkan Rini Yulia Setiawati SH, Kepala Sekolah TK Jhonlin Pertiwi “Semoga kegiatan seperti ini dapat meningkatkan kreatifitas serta semangat anak-anak dalam belajar”.