Komitmen Meningkatkan Mutu Pelayanan dan Keselamatan Pasien, Rumah Sakit Marina Permata Targetkan Akreditasi Paripurna

Komitmen meningkatkan mutu pelayanan dan keselamatan pasien, RS Marina Permata bersama Lembaga Akreditasi Fasilitas Kesehatan Indonesia (LAFKI) melaksanakan akreditasi secara daring dan luring selama 3 hari mulai dari 11, 15 dan 16 Maret 2023.

“Sebelumnya RS Marina Permata telah melakukan akreditasi tahun 2019 sebagaimana amanat Undang-undang. Saat ini RS. Marina Permata telah mempersiapkan diri dengan baik untuk menyambut dan melaksanakan rangkaian Akreditasi yang akan langsung dinilai oleh Tim Surveior baik secara daring maupun luring. Dan harapan kita semua semoga RS. Marina Permata mendapat hasil Akreditasi dengan capaian atau nilai Akreditasi Paripurna,” kata Direktur RS Marina Permata, dr. H Sulaiman Umar

Menurut dr. Sulaiman Umar Akreditasi bertujuan untuk Meningkatkan mutu pelayanan Rumah Sakit, Meningkatkan keselamatan pasien Rumah Sakit, Meningkatkan perlindungan bagi pasien, masyarakat, sumber daya manusia Rumah Sakit dan Rumah Sakit sebagai institusi serta Mendukung program pemerintah di bidang kesehatan.

“Semoga RS Marina Permata dapat memperoleh akreditasi paripurna serta dapat memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat dan menjadi fasilitas kesehatan terpercaya bagi masyarakat Tanah Bumbu dan daerah lain sekitarnya,” tambah dr Sulaiman Umar.

Dikesempatan yang sama Dr. dr. Dahlan Gunawan,. SpKKLP. M.Kes. MH. MARS. FIHFAA tim surveiyor LAFKI menyebutkan, akreditasi rumah sakit sangat mendukung program pemerintah. Akreditasi merupakan langkah awal untuk memberikan pelayanan yang lebih sempurna, prima, dan paripurna.

“Terima kasih kepada kepada seluruh yang berhadir yang telah memberikan peran penting terhadap pelayanan. Semoga apa yang telah diusulkan dapat terkabulkan dan cepat terealisasi untuk rumah sakit Marina Permata.” Ungkap dr. Dahlan Gunawan

Survey dilaksanakan selama 3 hari oleh tim surveiyor Dr. dr. Dahlan Gunawan,. SpKKLP. M.Kes. MH. MARS. FIHFAA dan dr. Deiby Rosari Marieta Saranti, SpPD, FINASIM.

Pembukaan tahapan survey akreditasi RS Marina Permata diawali dengan tarian cuci tangan yang tepat serta simulasi Spill kit.

Kegiatan dihadiri Kepala Dinas Kesehatan Tanbu, Dewan pengawas RS. Marina Permata, Direktur PT. Erina Citra Gemilang serta seluruh dokter dan Staff di RS. Marina Permata.

Selain daring dilaksanakan telusur lapangan. Telusur lapangan menjadi salah satu agenda dari para surveyor yang bertujuan untuk melihat implementasi standar dan kondisi yang ada di berbagai unit atau instalasi di rumah sakit.

Selain menilai, tim akreditasi juga memberikan masukan untuk membenahi pelayanan kesehatan publik yang masih perlu ditingkatkan kembali.

Survey dimulai dengan inspeksi, wawancara, telusur lapangan secara langsung terhadap pelayanan, pegawai maupun pasien.