CERTIFIED ISO 9001:2008 PT. DUA SAMUDERA PERKASA

PT Dua Samudera Perkasa

Sertifikasi International Standard ISO 9001:2008 dari Bureau Veritas sebagai tonggak prestasi gemilang untuk kemajuan PT. Dua samudera Perkasa di masa kini dan yang akan datang.

Sudah sepantasnyalah kami, seluruh jajaran Direksi, Manajemen dan karyawan PT. Dua Samudera Perkasa berbangga hati atas prestasi yang telah diraih dalam mendapatkan Sertifikasi Internasional Standar ISO 9001 : 2008 “Quality Management System” dari Bureau Veritas yang merupakan hasil dari kerja keras, usaha yang pantang menyerah, kerjasama yang sangat baik demi meraih dan mendapatkan sertifikasi ISO 9001 : 2008.

Perjuangan ini tentunya dimulai saat kami berniat untuk mendapatkan sertikat ISO tersebut, karena waktu yang ditargetkan adalah hanya 3 bulan dan hal ini tidaklah mudah untuk mewujudkannya, disamping hal tersebut pihak konsultan pun telah memberikan gambaran untuk waktu penyelesaiannya tidak kurang dari 6 bulan.

Penjelasan pihak konsultan tersebut bukan menjadikan kami jatuh dan terpuruk serta mengurungkan niat kami sebelumnya, namun sebaliknya menjadi motivasi dan tekad kuat buat kami untuk tetap mendapatkan sertifikat ISO dalam waktu tidak lebih dari 3 bulan. Ternyata karena tekad yang kuat itulah akhirnya kami telah direkomendasikan oleh Auditor Bereau Veritas untuk mendapatkan sertifikat ISO 9001 : 2008 “QUALITY MANAGEMENT SYSTEM” yang telah disampaikan pada hari Selasa, tanggal 18 Desember 2012 di kantor PT. DSP Sungai Dua. Sehingga hanya dalam waktu kurang lebih dua setengah bulan sejak kick-off ISO, proses sertifikasi ini berhasil kami raih.

Puji syukur Kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas kemudahan yang telah diberikan kepada kami dan menjadikan satu hal yang amat sangat berharga dalam mendapatkan sertifikasi ISO 9001 : 2008, dan tidak lupa juga Kami ucapkan terimakasih atas dukungan dan bantuan seluruh karyawan, dan jajaran Manajemen PT. Dua Samudera Perkasa.

Text oleh;Mulyadi
Manager HRD & GA PT. Dua Samudera Perkasa